Sabtu, 14 Desember 2019

SISWA MENWA MAHAWARMAN PERGUNAKAN WAKTU ISHOMA TIDUR SEBENTAR TUK MELEPASKAN LELAH MENAMBAH STAMINA

Istirahat dan tidur berperan penting dalam menjaga kesehatan dalam tubuh Jam tidur yang kurang diduga meningkatkan risiko penyakit ginjal, jantung, stroke, tekanan darah tinggi, detak jantung tidak teratur, hormon stres naik, dan diabetes. Tahukah jika istirahat dan tidur yang cukup bisa memengaruhi reaksi tubuh terhadap insulin, yaitu hormon yang mengontrol tingkat glukosa atau gula darah? Kurang tidur membuat kadar gula darah lebih tinggi dari batas normal. Akibatnya,lebih rentan terserang diabetes.jadi dalam latihan pendiikan  bila ada waktu tidurlah sebentar




Istirahat dan tidur juga membantu pertumbuhan dan perkembangan tubuh yang sehat. Tidur yang nyenyak memicu tubuh melepaskan hormon yang mendukung pertumbuhan normal juga membantu memperbaiki sel-sel dan jaringan, serta meningkatkan massa otot Selain itu, istirahat dan tidur juga memegang peranan dalam pubertas dan kesuburan.sehat badan menambah stamina yang kuat





Bagi kebanyakan dari kita, tidur mungkin terkesan sepele. Padahal, kita semua juga tahu kalau manfaat tidur sangat luar biasa. Tubuh seperti di-recharge, sel-sel tubuh yang rusak pun diperbaiki, dan tentunya rasa capek yang dirasakan bisa hilang.


Tapi, ada hal yang menarik dari urusan tidur ini. Di satu sisi, banyak yang mulai menyadari manfaatnya, sehingga mereka pun sangat menjaga kualitas tidurnya sebagai cara menjaga kebugaran tubuh; tapi di sisi lain, gaya hidup sehari-hari juga bisa membuat beberapa orang lainnya rela melepas jam tidurnya demi aktivitas lain. Seolah tak terlalu khawatir kalau mereka kekurangan jam tidur.